Home » » Ella Fitzgerald Ratu Jazz Dunia

Ella Fitzgerald Ratu Jazz Dunia


Ella Fitzgerald merupakan salah satu sosok legendaris dalam sejarah musik jazz Amerika dan dunia. Google doodle hari ini pun turut merayakan ulang tahun Ella Fitzgerald yang ke 96 dengan logo khusus. Ella Fitzgerald memperoleh sejumlah julukan terhormat di jagat musik, seperti “Queen of Jazz”, “First Lady of Song”, atau “Lady Ella”.

Penyanyi yang lahir dengan nama lengkap Ella Jane Fitzgerald ini termasuk fenonemal karena sukses meraih 13 gelar Grammy Awards dan telah menghasilkan lebih 40 juta album sepanjang karir bermusiknya.

Ella Fitzgerald dilahirkan di Newport News, Virginia, Amerika Serikat, pada tanggal 25 April 1917. Sejak kecil, ia sudah menyukai musik. Lewat siaran radio dan kidung-kidung suci yang dinyanyikan di gereja, Ella Fitzgerald mulai mengenal musik, terpukau, dan kemudan tertarik untuk mempelajarinya.
http://i.ebayimg.com/t/Ella-Fitzgerald-Queen-of-Jazz-/00/s/NTAwWDUwMA==/$(KGrHqZHJCIE-pSH68b,BPq(,LkMoQ~~60_35.JPG
Ternyata, Ella Fitzgerald memang sangat berbakat di ranah tarik suara. Kemampuannya dalam hal olah vokal terbukti ketika Ella Fitzgerald berhasil memenangkan kontes bakat di Apollo Theater yang berlangsung di New York. Berkat itu, karirnya di dunia musik pun mulai menemukan titik cerah. Ella Fitzgerald pun digaet menjadi vokalis band Chick Webb.

Era 1956-1965 menjadi awal masa keemasan Ella Fitzgerald. Di kurun waktu tersebut, ia menyanyikan ulang berbagai lagu karya musisi terkenal kala seperti Cole Porter, Duke Ellington, The Gershwins, Johnny Mercer, Irving Berlin, hingga Rodgers dan Hart. Berkat itulah populeritas Ella Fitzgerald melesat tinggi, ia pun sering diundang tampil di acara-acara musik papan atas di Amerika, seperti The Frank Sinatra Show. The Nat King Cole, dan lain-lain.

Lagu-lagu terkenal yang melesatkan pamor Ella Fitzgerald antara lain Cry Me a River, Dream a Little Dream of Me, Cheek To Cheek, Manhattan, Ev’ry Time We Say Goodbye, Someone to Watch over Me, It’s Only A Paper Moon, Summertime, Night And Day, The Lady Is a Tramp, Misty, Mack The Knif, How High the Moon, dan masih banyak lagi. Sang legenda jazz dunia ini wafat pada tanggal 15 Juni 1996 di Beverly Hills, California, Amerika Serikat.



Sumber

Arsip Blog

Follow @danbosikotak

Flags

free counters
Powered by Blogger.